Istana Bicara Soal Kucing Prabowo Bobby Kertanegara Dikawal Banyak Polisi

Juri Ardiantoro menanggapi komentar warganet yang mempersoalkan kucing milik Presiden Prabowo Subianto, Bobby Kertanegara, yang dikawal banyak polisi.
Kucing kesayangan Prabowo yang bernama Bobby Kertanegara justru terlihat keluar rumah untuk jalan-jalan sore, Jumat (6/6/2025). Bisnis - Akbar Evandio
Kucing kesayangan Prabowo yang bernama Bobby Kertanegara justru terlihat keluar rumah untuk jalan-jalan sore, Jumat (6/6/2025). Bisnis - Akbar Evandio

Bisnis.com, JAKARTA — Wakil Menteri Sekretaris Negara (Wamensesneg), Juri Ardiantoro menanggapi komentar warganet yang mempersoalkan kucing milik Presiden Prabowo Subianto, Bobby Kertanegara, yang dikawal banyak polisi di acara Cat Lovers Social Day 2025.

Juri menuturkan bahwa hal tersebut sah-sah saja dilakukan karena bukan hanya presidennya saja yang harus dijaga, tetapi properti presiden juga tanggung jawab negara.

“Ya kan bukan hanya presiden tetapi propertinya presiden juga jadi tanggung jawab negara untuk dijaga,” katanya di Kompleks Parlemen, Senayan, Jakarta Pusat, Kamis (17/7/2025).

Juri menekankan bahwa Bobby adalah milik Prabowo maka boleh-boleh saja dijaga oleh negara, sehingga dia merasa hal itu seharusnya tidak usah diprotes.

“Rumah presiden kita jaga, properti dan miliknya presiden kita jaga. Sekarang saya mau tanya, Bobby itu punya siapa? Boleh dijaga nggak sama negara? Ya boleh dong, kok gitu diprotes?” 

Berdasarkan video yang Bisnis lihat, saat sampai lokasi acara, Bobby turun dari mobil Lexus berkelir putih. Bobby berada di stroller dan didorong oleh penjaganya. 

Kemudian, di momen itu pula sejumlah polisi berjalan mengawalnya hingga panggung acara. Bobby disambut dan direkam oleh para pengunjung acara tersebut.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Editor : Edi Suwiknyo
Bisnis Indonesia Premium.

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Bisnis Indonesia Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Bisnis Plus logo

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro